PART I How Blogging Changed My Life [February 2015 to July 2015]
Aku mulai bikin blog sejak Agustus 2013, tapi untuk pertama kalinya aku bertatap muka dengan teman - teman blogger lainnya itu di Februari 2015, so aku akan mulai ceritaku dari bulan Februari 2015.
Tepat tanggal 12 Februari 2015 (aku ngga akan lupa karena hari itu papaku berulang tahun) aku pergi ke Senayan City untuk mengikuti acara Beauty Blogger Meet Up yang diselenggarakan oleh Carnelline, Istiarina, Jean Milka, Shinta Rosvita, dan Meilani Chow. Aku inget banget kalau aku sampe di Senayan City jam 09.30 dimana pintu Senayan City belum buka hahhahahahaha, pas masuk di depan aku ada perempuan yang kayaknya familiar banget wajahnya, eh taunya itu kak Tia yang sampe sekarang banyak banget kasih info tentang event - event seputar makeup. Thanks you so much kak Tia.
Event Beauty Blogger Meet Up ini bener - bener bikin aku banyak teman, Beauty Blogger Meet Up jadi jembatan aku berkenalan dengan teman - teman baru "pengila" makeup dan juga dengan brand - brand makeup, skincare, dll.
Beberapa teman blogger yang bertemanku itu ada Amanda, Rifka Giovani (aku dan Rifka suka saling komen di blog, jadi aku bisa langsung akrab karena serasa udah kenal lama gitu hahahaha. Bener kan Rif ? Tos dulu ah, hahhahaha.), lalu ada juga Elnienesia yang banyak sharing informasi tentang dunia blogging (secara aku ini macam anak ayam yang baru netas, aku butaaaaa tentang blogging).
Amanda punya cerita sendiri, Amanda banyak mengenalkan aku dengan blogger lainnya (yang selama ini cuma aku lihat di layar komputer), yang aku inget ada Winda yang jauh - jauh dari Bandung loh. Hebat!!! Lalu ada Nuria, Gita, Yuka, Maria Clara, Ririe, mmhhhh ada siapa lagi ya sampe lupa sangkin banyaknya. Ibarat ujian dadakan, banyak banget nama - nama dan wajah yang harus dihafal biar ngga salah manggilnya.
Aku ikut tiga hari dari total empat hari event berlangsung. Maruk mba ? entahlah hahahhaha tapi aku memang pengen kenalan dengan orang - orang baru dan sharing ilmu baru dengan mereka. Untuk yang pertama kali di Beauty Blogger Meet Up itu aku baru tau kalau blogger itu sering di endorse oleh brand - brand. Blogger diberikan beberapa produk untuk digunakan, kemudian reviewnya ditulis di blog masing - masing. Oh gitu cara kerjanya ? Keren juga jadi blogger ini ya hahahhaha.
Dari tiga hari aku mengikuti event Beauty Blogger Meet Up ada barang - barang baru yang aku peroleh, yang masing - masing aku tulisakan di blogku (makanya post bulan Februari itu bisa sampai 17 dalam sebulan hahahhaha).
Bukan hanya teman, produk - produk, tapi aku mendapatkan ilmu baru. Misalnya tentang cara merawat kulit, kuteks yang aman, cara menggunakan produk - produk makeup tertentu (dalam rangkaian acara ada makeup demo juga), dan aku juga bisa denger sharingnya teman - teman tentang produk ini itu yang mereka pakai. Beauty Blogger Meet Up benar - benar memperkenalkan aku dengan dunia blogging (beauty blogger khususnya).
Disitu ada seorang beauty blogger yang mempersilahkan aku duduk disampingnya, aku ngga akan pernah lupa sama perempuan mungil, cantik, ramah, dan baik hati ini. Namanya Imelda Magdalena. YUP, Imelda takkan terlupa karena cuma dia yang menegor aku waktu itu dan memperkenalkan dengan teman lain yang duduk disebelahnya. Imelda malah sempat bertanya "Udah makan belum? Makan dulu gih disitu". Tapi aku hanya beberapa kali ketemu Imelda, karena beberapa bulan setelah itu Imelda pindah ke negeri Belanda untuk kuliah. Dan disitu aku juga berkenalan dengan mba Hani dan juga Jeng Sri.
Bisa baca liputannya di :
Pada dasarnya Kawaii Beauty Japan memiliki 3 konsep utama; kulit, hati, dan tubuh. Konsep pertama adalah kulit, yang akan diberikan dalam bentuk tips, tutorial, dan resep. KBJ juga percaya bahwa kecantikan datang dari hati, oleh karena itu KBJ juga berbagi informasi seputar relaksasi dan tempat-tempat wisata di Jepang. Konsep terakhir adalah tubuh, karena apa yang kita makan merupakan cerminan diri kita.
Halaman Facebook KBJ saat ini telah memiliki lebih dari 300.000 fans, di mana 70% di antaranya adalah perempuan dengan usia 20-30 tahun yang memiliki minat dan ketertarikan terhadap kecantikan dari Jepang. Seluruh informasi yang diberikan disampaikan dalam bahasa Indonesia dengan menggunakan konsep utama yang ada.
Aku dengan Imelda dan Felihana |
Bisa baca liputannya di :
Di Mei 2015 kembali ada Kawaii Beauty Japan Blogger Gathering, kali ini bertempat di SL Lounge, Thamrin. Nah disitu aku ketemu lagi sama Amanda dan juga teman - teman baru lainnya kayak Hani Hikaru, Lee Via Han, dll. Juga ada salah satu tim dari Kawaii Beauty Japan yang aku kenal lagi, namanya Marga Apsari. Marga ini murah senyum, ramah dan lucu orangnya hihihihi.
Bisa baca liputannya di :
Fashion show oleh Makarizo |
Bisa baca liputannya di :
Dan di Mei 2015 ini, adalah waktu dimana untuk pertama kalinya aku mencoba pake softlens hahahhahaha (kemana aja neng ??!) Ya gitu deh, ceritanya ngga berani dan ngga kepikiran. Dan Thanks again to Kawaii Beauty Japan hihihihi. Kawaii Beauty Japan juga sangat membantu aku "melebarkan sayap" di dunia beauty blogger. Terima kasih KBJ, khususnya kak Tia *kisskisskiss.
Bisa baca liputannya di :
Di launchingnya produk Acuvue ini, aku datang ketemu juga sama Rifka, lalu Rifka mengenalkan aku dengan Claren Stephanie. Pulang event kami sama - sama belanja sabun hahahahaha (buy 2 get 3) di Mark's n Spencer, Kuningan City. Jadi kalau inget China Blue Shower Gel ya inget sama Rifka dan juga Claren hahahhaha.
Aku dan Claren juga Rifka di acara Launching 1-Day Acuvue Define, Exodus Kuningan |
Bisa baca liputannya di :
Juni 2016 ini aku mulai bergabung dengan komunitas lain diluar Beauty Blogger, thanks to Elnienesia juga yang banyak sharing hal - hal baru tentang dunia blogging diluar beauty. Untuk yang pertama kali aku juga Rifka belajar tentang teknologi yang bisa mendukung kesuksesan seorang blogger. Nah, disini kami banyak lagi dapet teman baru, ada mba Evi, ada juga mba Echa dan si kecil dedek Raffy.
Elninesia, mba Evi, Mas Kukuh (IBN), Rifka, dan aku di, FX Senayan |
Bisa baca liputannya di :
Aku juga diundang kembali sama Akasha (Makarizo & Wella), untuk launching produk Color id. Jadi sekarang mewarnai rambut ngga perlu takut warna akan kecampur - campur kalau ngga ditutup dengan foil, karena Wella sudah punya produk pemisah antara warna satu dengan yang lainnya. Di acara itu aku ketemu sama Chika Isaji yang adalah salah satu Top Colorist di Jepang (Chika ini ramah beneran deh dan ngga pilih - pilih untuk follow akun, begitu aku share foto sama Chika di IG, dia pun langsung follow back aku).
Demo pewarnaan dan styling rambut dengan Wella Professional |
Bisa baca liputannya di :
Aku, Raden Ayu dan Marga, McDonald's Sarinah Thamrin |
Bisa baca liputannya di :
Di bulan yang sama aku juga diundang untuk hadir di acara Beauty Professional Indonesia meet Blogger, yang bertempat di Gaya Spa Woltermonginsidi. Beauty Professional Indonesia diselenggarakan dengan tujuan untuk menciptakan sebuah platform perdagangan untuk industri kecantikan. Beauty Professional Indonesia akan rutin diadakan tiap tahun, mulai tahun 2015 yang diselenggarakan oleh ITE.
Presentasi tentang BPI oleh ibu Patricia Medina |
Bisa baca liputannya di :
Aku dan ibu Patricia Medina waktu penyerahan hadiah, Talk Inc Jakarta |
cerita dibulan berikutnya
silahkan klik
hihihii ada namaku di sebut, jadi malu XD iya aku sampai cuti demi menghadiri BBMM season 2 itu, seneng deh kenal sama Vani :)
BalasHapusAku ngga akan lupa aksen bicara ci Winda waktu cerita perjuangannya dari Bandung hihihihihi. Seneng juga kenal dengan ci Winda. Peluk gemesssss dedek cantik hihihihi.
HapusRoos! Banyak banget event & achievement blog nya selama setahun ini! Selamat yaaah <3
BalasHapusNice to know you, btw masih inget aja sama sabun Marks & Spencer, punyaku belom abis tuh dari waktu kita beli >_< bahaha
Terima kasih banyak cantik. Seneng juga kenal denganmu Clare. Sabunku banyak abis pas pake berendem hiksssss, abis biar busanya banyakkk hahahhahaha.
Hapuswah keren, eventnya cakep cakep. jadi pengen jadi biuti bloher
BalasHapusHahahahahha.. Mba Windahhh hahhahaha.. Monggo atuhhh biar makin cakep :*
HapusWah happy for u mbak semoga makin bnyak rezeki tahun ini :)
BalasHapusTerima kasih mba. Amen. Amen. Amen. Mba Mutia juga makin banyak rejekinya tahun ini ya hihihi
HapusKerenn mak roosvansia. ..jd pgn jd beauty blogger jg,,sjak2 donk klo ada inpoh ;)
BalasHapusTerima kasih udah mampir mba Ria. Monggo atuh nulisnya juga ttg beauty hihihii.
HapusKalau ada info aku kabarin ya. Soalnya biasanya undangan.
Aku tuh kagumm sama emak beauty blogger. Yang gak cuma bisa dandan tapi juga pintar nulis.
BalasHapusSudah gitu tulisannya berguna bagi emak-emak lainnya. Semoga bertambah terus prestasimu ya mak ros...
Terima kasih mak, aku masih harus banyak belajar lagi. Apalagi untuk urusan dandan, aku blm pintar banget, cuma lumayan ngerti hehehehe. Sama - sama ya mak, semoga prestasi mak Dzulkhulaifah juga makin bertambah. Amen.
HapusAku suka artikel ini Kak. Its fun!
BalasHapusWahhhh, thank you so much Isabella :* semoga jadi inspirasi ya cantik
Hapus