Makeup Class. Bilna Make Me Over with Richard Theo
Segala hal yang berkaitan dengan makeup itu ngga bisa dipelajari hanya sekali, kita harus sering - sering belajar dan berlatih. Makin sering latihan memakai pensil alis, pasang bulu mata, mix eyeshadow, makin bagus juga kemampuan kita.
Tapi tidak hanya teknologi yang tertus kembangan, makeup juga mengalami perkembangan. Dari teknik yang digunakan, produk yang hadir, trend, dll. Trend alis ala ala instagram misalnya, atau teknik strobing, baking, dll.
Sebenernya, ngga perlu menguasai semuanya (kalau kamu cuma suka dengan makeup tapi ngga pengen jadi MUA atau orang yang bekerja di bidang kecantikan dan sejenisnya), tapi minimal kamu harus tau tentang pengertian dan dasar - dasarnya supaya pengetahuan kamu di bidang makeup terus update. Kalau kamu berniat jadi ahli di bidang makeup kamu harus banget pelajarin semuanya (karena setiap orang punya kekurangan juga kelebihan pada wajahnya dan memerlukan teknik pengaplikasian yang berbeda. Sebagai pencinta makeup, kita haruslah menguasain apa yang baik dan apa yang tepat untuk wajah kita. That's why kita harus belajar dan belajar terus, agar skil makeup kita semakin baik.
Sabtu lalu aku berkesempatan mengikuti makeup class bersama Bilna dalam acara "Bilna Make Me Over with Richard Theo". Pesertanya banyakkkkkk, semua excited banget untuk belajar makeup sama Richard Theo dengan menggunakan produk - produk dari Make Over.
Bilna.com merupakan online baby shop yang dirancang untuk memudahkan Anda dalam memenuhi kebutuhan buah hati sekaligus menjadikan momen berbelanja menjadi lebih praktis dan menyenangkan. Tapi sekarang Bilna.com tidak hanya menjual produk - produk bayi, tetapi juga ada produk makeup, skincare, haircare, elektronik, kebutuhan rumah tangga, dll.
Tema makeup hari itu menitik beratkan pada makeup mata yang smokey, dengan penggunaan eyeliner warna royal blue dari Make Over, dan bulu mata palsu. Sementara pada bagian wajah itu cukup shading yang tipis saja dan sedikit higlighter. Bibir juga menggunakan warna yang lebih soft, agar fokusnya tertuju pada mata (tapi aku bandel karena aku pake lipstick warna merah hihihihihi, biar match dengan blazer dan sepatu).
Selalu bersihkan wajah dan gunakan pelembab atau juga primer sebelum menggunakan makeup. Semua bertujuan agar kulit kita terlindungi dan teksturnya lebih baik sebelum diaplikasikan makeup. Jadi, hasil makeup nanti akan jadi lebih baik. Foundation, bedak, dll bisa menyatu dengan baik di wajah kita.
Para peserta lagi serius - serius banget makeup'annya hihihihii. Butuh konsentrasi tingkat tinggi untuk mengambar alis. Alis itu ibarat "jati diri" hihihihii. Richard Theo ngga lupa menyampaikan kalau alis itu bukan saudara kembar, jadi ngga harus identik satu sama lain dan pasti ada bedanya antara alis yang satu dan yang lainnya. Practice makes perfect, rajin - rajinlah berlatih menggunakan produk alis (pensil, gel, powder, brow mascara, dll) supaya kamu tau mana bentuk alis yang paling sesuai dengan wajahmu.
Seneng deh liat mereka yang antusias dengan makeup dan sungguh - sungguh mau belajar. Banyak juga diantaranya yang kurang bisa mengaplikasikan eyeshadow, bikin alisnya telalu tebal (jadi terkesan galak), ada juga yang kurang bisa menggunakan shading, dll.
That's why kelas makeup seperti ini tentunya harus sering - sering diadakan. Biar kita bisa terus belajar dan mengembangkan kemampuan kita dengan baik (paling ngga di wajah sendiri dan di wajah mama hahahahhaha).
Aku kurang pinter menggunakan bulu mata palsu, karena itu aku jarangggg sekali pakai bulu mata palsu. Sementara waktu itu ngga ada pinset untuk membantu aplikasinya, jadi aku harus belajar menggunakannya tanpa bantuan pinset. VOILA, berhasil, berhasil, HORE! *kesenengan.
Sama - sama cewe - cewe, sama - sama suka makeup, sama - sama seneng difoto, jadi deh nambah temen baru hihihihi. Foto kiri dengan beauty blogger juga, namanya mba Anita Maya. Sementara di sebelah kanan ada teman - teman baru, YAY. Ada mba sekar, mba Tari, dan mba Nauli.
Terakhir ada hadiah untuk beberapa orang yang makeupnya paling kece dan sesuai dengan tema, ada juga hadiah untuk peserta yang aktif bertanya dan sangat bersemangat untuk belajar, ada juga yang menang Instagram post, dan terakhir best OOTD yang dimenangkan oleh aku, YAY! hahahhaha. Richard Theo suka dengan penampilan aku hari itu, jadi dia memilih aku. Kalau blazernya dibuka, tampilannya akan lebih sederhana dan bisa untuk sehari - hari. Tapi ketika menggunakan blazer, tampilannya menjadi lebih formal. Warna lipstick, blazer, dan sepatu juga matching hihihihihi.
So girls, kalian harus banget punya tiga hal itu : lipstick merah, blazer merah, dan sepatu merah. Karena ketika digabungkan, tampilannya jadi kece. Dalemannya dress oke, dalemannya jumpsuit juga oke, jeans juga ngga masalah.
Thats all for today
See ya
Class Makeup terussssss bu.. aaaaissssh, pingin ikutan jugaaaak.. rame ya kemarin yang pergi?? itu yang berbayar 200rb ikut makeup class bukan sich??
BalasHapuswww.sistersdyne.com
Aku belum jago kayak kamuuuuuu hihihihihihi. Nanti lagi ya buuuuu hahhahaha, 16 April jangan lupa bu hahhahahahha. Iya Dine, ini yang di IBB itu.
HapusFix besok beli blazer merah! :))
BalasHapusJangan lupa HEELS merah juga hahahhaha. Ngga usah yang terlalu tinggi, yg penting ada hak'nya.
Hapusmauuuuu, akhir-akhir ini ga pernah ada undangan mampir di emailku nih hahahaaa kece ya kalau ikutan makeup class gini, pengetahuan kita langsung ke upgrade XD
BalasHapusHaiyahhhh, mungkin karena di Bandung ya? Takut ngga bisa ikut. Mudah - mudahan ada info lagi ya, nanti aku share. Iya ci, selain nambah pengetahuan juga ngerti gaya makeup tiap - tiap MUA.
Hapusselama ini ngga berani pake warnah merah tapi setelah baca postingkan ini
BalasHapuskayaknya kudu beli blazer warna merahh wkwkwkwwk
Merah itu cantikkkkk, menawan, eye catching hiihihi. Kamu bakal lebih pd kalau pakai merah krn kamu ngga perlu caper, udah pasti diperhatiin hihihihihii. Ayoooo hunting blazernya.
HapusHai kak Roosvansia, foto-fotonya keren-keren ih mantap reviewnya :D
BalasHapusHai Tari, terima kasih sudah mampir ya hihihi. Semoga ketemu lagi di event berikutnya :*
Hapus