Let's Have Some Fun with Estee Lauder
Siang itu kami berkumpul di counter Estee Lauder Plaza Senayan, ada 2 kelompok yang akan berkompetisi. Di kelompok pertama itu ada perempuan - perempuan cantik diatas yang lagi sibuk poles sana sini (dannnnn ada yg lagi selfie hihihihi). Ada Reiput, Earlene, Tuty, dan Amanda yang membelakangiku huhuhuhu (masih ada Cindy, Feli, dll). Asiknya mereka saling berdandan ria, mencoba berbagai produk yang disediakan oleh Estee Lauder.
Setelah mereka semua selesai berdandan ria dengan tema Smokey Eyes lalu dilanjutkan dengan demo makeup sehari - hari oleh mas Indra yang adalah salah satu makeup artist untuk Estee Lauder Indonesia. Lalu dilanjutkan dengan penjelasan tentang outif yang digunakan model yang adalah salah satu koleksi Et Cetera. Tampilan simple dan modis untuk kamu - kamu yang pede pakai celana pendek.
Photo by : Reiput |
Lalu giliran grup kedua yang berdandan ria, di grup ini ada aku, Auzola, Lily, Bunda Yona, Lisa, Asti (mmhhh kayaknya segitu aja deh). Sembari menunggu grup kedua makeup, grup pertama gantian berdiri selama 45 menit hihihihii. Dan Thanks to Reiput yang sempat ambil beberapa foto ini, karena grup kedua ini tentunya ngga ada kesempatan foto sana sini huuhuhuhuhuu.
Photo by : Reiput |
Agak kecewa dengan produk maskara Estee Lauder yang udah mulai berbau ngga enak seperti sudah lama (baunya agak tengik, sorry to say), trus lipsticknya yang agak bau liur (beberapa orang memang suka membasahi bibirnya dengan air liurnya dulu sebelum menggunakan lipstick, mungkin karena ini produk - produk tester jadi kurang bisa dijamin kebersihannya). Untungnya aku sempat menyeka lipstick yang aku gunakan dengan tissu, masih berasa baunya tapi lebih berkuranglah (idealnya sih dicelupin dulu ke alkohol untuk membunuh bakteri yang ada lalu diseka dengan tissu baru boleh dipakaikan ke orang lain lagi).
Oke, selanjutnya ada makeup demo kedua dari mas Indra yang kali ini lebih cocok untuk malam hari, dengan outfit, sepatu, aksesoris, dan tas mungil yang dipersembahkan oleh Metro. Outfit ini cocok untuk malam mingguan sama pacar, trus makan malam santai atau nonton, atau sekedar hangout bareng teman - teman lainnya. Cakeppppppp ya.. hihihihihi.
Nah, untuk makeup competitionnya dimenangkan oleh Auzola dan Reiput YAYYYY!!!!
Terima kasih sudah mampir, ditunggu post berikutnya ya.
Semoga tulisan ini bisa bermanfaat.
HAVE A GOOD DAYYYYY